·

KOPASSUS JUARA II LOMBA FOTO PUSPEN TNI

Komando Pasukan Khusus (Kopassus) keluar sebagai Juara II Lomba Fotografi Tingkat Mabes TNI untuk kategori peserta dari masyarakat umum yang diselenggarakan oleh Puspen TNI dalam rangka memperingati HUT ke-72 TNI Tahun 2017. Penyerahan hadiah diberikan langsung oleh Kapen Kopassus Letkol Inf Ir. Joko Tri Hadimantoyo, MM kepada Jurnalis Mitra Kopassus dari Sindo News, Sdr. Haryudi di Aula Media Center Penerangan Kopassus, Rabu (1/11).

Selain Juara II Tingkat Mabes TNI, Kopassus juga menjadi pemenang ke-3 tingkat Mabesad pada foto dan kategori peserta yang sama yang digelar oleh Dispenad. Foto yang dimenangkan oleh Kopassus kali ini menggambarkan seorang Pamen Kowad Kopassus, Mayor Caj (K) Sri Lestari yang sedang mengajari anak siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) di Desa Lobo, Papua lagu kebangsaan dan lagu-lagu wajib nasional Indonesia seperti Indonesia Raya, Bagimu Negeri, Merah Putih, dan Berkibarlah Benderaku. Berpakaian PDL TNI dan topi pet dengan berkalungkan tas loreng yang diselempangkan di dada Mayor Caj (K) Sri Lestari ingin menumbuhkan generasi muda sejak usia dini mulai siswa-siswi SD agar lebih mengenal lagu kebangsaan Indonesia dan lagu-lagu wajib nasional Indonesia. Melalui syair lagu yang dilatihkan kepada siswa-siswi SD diharapkan tumbuh jiwa dan semangat nasionalisme serta kecintaan mereka terhadap tanah air.

“Terima kasih kepada Sdr. Haryudi yang telah menorehkan prestasi atas nama Kopassus. Prestasi ini persis sama dengan yang diperoleh Penerangan Kopassus tahun 2016 lalu pada kategori peserta Prajurit dan PNS TNI sebagai Juara II Tingkat Mabes TNI dan Juara III Tingkat Mabesad, namun dengan dua foto yang berbeda”, tegas Joko. “Penyerahan hadiah ini diharapkan dapat menjadi pendorong dan pemacu prajurit dan PNS Kopassus khususnya anggota Penerangan Kopassus untuk mendokumentasikan kegiatan dengan hasil yang lebih baik lagi”, urai Kapen

Sebelumnya sertifikat piagam penghargaan dan uang tunai hadiah lomba fotografi tahun 2017 baik untuk tingkat Mabes TNI maupun tingkat Mabesad diterima oleh Kopassus dari Dispenad. Kapen Kopassus, Letkol Inf Ir. Joko Tri Hadimantoyo, MM mengatakan permohonan maaf kepada Sdr. Haryudi dari Sindo News. Semula para pemenang Juara Lomba Foto Puspen TNI akan dipanggil dan diberikan langsung oleh Panglima TNI setelah pelaksanaan upacara hari jadi TNI ke 72 tanggal 5 Oktober lalu di Pantai Indah Kiat, Cilegon Banten. Namun karena padatnya acara sehingga penyerahan hadiah diberikan kepada Kotama masing-masing. Tahun 2017, selain menyelenggarakan Lomba Foto kategori peserta untuk masyarakat umum dan prajurit/ PNS TNI, Puspen TNI juga mengadakan Lomba Video untuk kategori peserta yang sama.

Sdr. Haryudi, wartawan/jurnalis dari Sindo News dan Koran Sindo yang sehari-hari bertugas di wilayah Bogor ini mengawali sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Penerangan Kopassus atas apresiasi dan perhatiannya dalam penyerahan hadiah. Foto-foto yang dikirim ke Kopassus semula secara tidak sengaja diberikan hanya 5 buah foto ke Redaktur Sindo News. Namun karena ada permintaan lagi akhirnya diberikan foto-foto lainnya untuk dikirimkan ke Penerangan Kopassus.

“Saya tidak menyangka foto saya bisa mendapat Juara. Saya berharap melalui kegiatan seperti ini, jalinan tali silaturahmi dan hubungan antara Penerangan Kopassus dan Jurnalis Mitra Media dapat dipelihara dan lebih meningkat lagi ke depannya”, tegas Haryudi.

Penyerahan hadiah kepada Jurnalis Mitra Media ini dihadiri oleh seluruh anggota Penerangan Kopassus. Acara penyerahan hadiah diakhiri dengan syukuran dan do’a yang dilaksanakan secara sederhana di internal Penerangan Kopassus.