
Danjen Kopassus Mayjen TNI Agus Sutomo, S.E. menerima kontingen Asean Armies Rifle Meet (AARM-23) TNI-AD di Lapangan Upacara Makopassus ,Cijantung ,Jakarta Timur,Senin (11/11).
Komandan Jenderal Komando pasukan Khusus Mayjen TNI Agus Sutomo, S.E. menerima kontingen Asean Armies Rifle Meet (AARM-23) TNI-AD di Lapangan Upacara Makopassus ,Cijantung ,Jakarta Timur,Senin (11/11).
Dalam lomba yang diselenggarakan di Myanmar tersebut ,Kontingen TNI-AD dibawah pimpinan Mayor inf Akhirudin (Danyon Ban Sat 81 Kopassus) ,berhasil keluar sebagai juara umum dengan merebut 28 medali emas dari 45 emas dan 8 trophy .Posisi kedua diduduki Thailand dengan 9 emas dan 5 trophy sedangkan tempat ketiga Fhilipina dengan 5 emas ,1 trophy.
Sebagaimana diketahui bahwa lomba tembak AARM-23 Tahun 2013 ini diikuti 10 negara Asean,dengan memperebutkan 45 medali emas dan 15 trophy .
Danjen Kopassus dalam sambutannya mengatakan tim lomba AARM-23 telah menunjukkan prestasi yang maksimal dengan keluar sebagai juara umum .Hal ini telah memberikan gambaran bahwa hasil latihan yang sungguh-sungguh serta pembinaan yang dilakukan berkesinambungan akan memberikan hasil yang maksimal . Danjen berharap dengan hasil yang dicapai ini tidak menjadikan sombong dan terlena namun dapat memberikan semangat dan bekal pengalaman kepada atlet yang lain untuk menyongsong event-event berikutnya baik dalam maupun luar negeri.
Sebelum mengakhiri sambutannya Danjen Kopassus berpesan para petembak tidak berpuas diri sebaliknya selalu berlatih terus menerus untuk mempertahankan hasil yang dicapai . Dalam kesempatan tersebut DanjenKopassus juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungannya sehingga Tim AARM -23 meraih juara umum. (Kepala Penerangan Kopassus letkol Inf Choirul Anam).