·

Kasad Menutup Ekspedisi NKRI 2014

Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Budiman selaku Inspektur Upacara pada Upacara penutupan Ekspedisi NKRI Koridor Maluku dan Maluku Utara 2014 ,Jumat ( 27/6) di Pusdikpassus Batujajar Bandung.

Ekspedisi NKRI Koridor Maluku dan Maluku Utara 2014 dilaksanakan selama empat bulan mulai  Maret hingga Juni dengan melibatkan peserta sebanyak  870 personil terdiri TNI Polri ,Perguruan Tinggi , Pemda dan tenaga ahli serta segenap masyarakat .

Dalam amanatnya ,kasad mengatakan Ekspedisi NKRI Koridor Maluku dan Maluku Utara 2014 merupakan program lintas sektoral antara Kemenko Kesra bekerjasama dengan TNI ,Kementerian/lembaga terkait ,Polri, LIPI, Perguruan Tinggi ,Mahasiswa, Organisasi kepemudaan, Pemda dan segenap Masyarakat. Selain itu Esensi daripada kegiatan Ekspedisi NKRI adalah membangun sinergitas kerjasama TNI ,Polri ,Kementerian/Kelembagaan bersama pemda dalam kegiatannya  meliputi Penjelajahan telah menempuh sejauh 3345 km.Dalam kegiatan tsb tim jelajah telah mendata tempat drop zone penerjunan, pendaratan heli, landing zone dan pantai pendaratan amphibi.

Bidang Penelitian Flora telah mendata  sebanyak 993 nomor koleksi dan Fauna mendata sebanyak 969 nomor koleksi .Sample tersebut dalam proses identifikasi di LIPI dan Universitas Gajah Mada.

Bidang Geologi mendata 318 temuan terdiri golongan A ( Gas alam, minyak bumi ,batubara ) sebanyak  31 temuan.golongan B ( emas,pasir besi, jenis batuan, mangan ) sebanyak 55 temuan dan Golongan C ( mika, batu kapur, Dolomite,kalsit,batu gamping ) sebanyak 180 temuan dan sedang dalam identifikasi sebanyak 52 sample.

Bidang Potensi bencana telah mendata 164 temuan, Bidang kehutanan 359 temuan dan  melakukan reboisasi dengan menanam pohon sebanyal 603.300 jenis pohon dan bidang sosial budaya mendata 938 temuan.

Bidang komunikasi sosial telah melaksanakan kegiatan fisik sebanyak 183 kali ( pengobatan massal, pembuatan jembatan gantung, merenovasi sekolahan, merenovasi tempat ibadah, pemasangan solar cell) sedangkan kegiatan non fisik sebanyak 259 kali kegiatan ( mengajar, memberikan wawasan kebangsaan , sosialisasi dan penyuluhan kesehatan ).

Rencana Ekspedisi NKRI 2015 akan dilaksanakan di wilayah Nusa  Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat.