·

Penangkap Kopassus gadungan dapat penghargaan

Komandan Grup 2 Kopassus Kolonel Inf Rafael G  Baay memberikan piagam penghargaan kepada Sertu Ngadiman anggota  Kodim 0723 Klaten ,Senin (27/7/2015) di Lapangan Upacara Grup-2 Kopassus Kartasura.Selain piagam juga diberikan bantuan Dana Pendidikan Anak.

Sertu Ngadiman diberikan piagam penghargaan karena pada , Rabu ( 22/7/2015) berhasil menangkap  seorang pemuda  Novianto ( 22th) yang menggunakan pakaian dan atribut Kopassus mengaku berpangkat Prajurit Satu ( Pratu) dari Kesatuan grup-3 Kopassus.

Motif memakai seragam Kopassus hanya ingin pamer kepada pakdenya yang bertempat tinggal di Klaten.Karena yang bersangkutan sudah berkali-kali mendaftar tentara selalu gagal.

Sertu Ngadiman curiga dengan  Noviyanto  saat  ditanya  mengaku anggota tentara dari Kopassus Solo,namun menyebut kesatuannya  Grup-3 Kopassus.Dari pengakuan tersebut terbongkarlah status noviyanto sebagai prajurit Kopassus gadungan.