·

Kisah Tim Kesehatan Kopassus Selamatkan Pilot Pesawat Terbakar

Tim Kesehatan Kopassus yang tergabung dalam PTPAD yaitu Letda Ckm Anwar, Praka Suprio, dan PNS Jarwo , berhasil mengeluarkan korban dari kabin pilot pesawat jenis City 2 milik organisasi FASI (Federasi Aero Sport Indonesia) yang mengalami kecelakaan di Pondok Cabe Tangerang Kamis, 7 Mei 2015.

Pesawat mengalami turbulence udara mengakibatkan pesawat oleng dan terjatuh menghantam Run Way kemudian terbakar dengan posisi terbalik roda pesawat berada diatas, tepatnya di Taxi Way Charlie. Pilot pesawat bernama Sdr. Sugeng (53 Th) sempat berusaha menyelamatkan diri keluar dari pesawat dengan kondisi seluruh badan terbakar dan berguling di rumput tepat disamping pesawat yang terbakar.

Bersamaan dengan itu Tim Kesehatan dan Ambulance PTPAD yang sedang berada di Pondok Cabe untuk mendukung Tim PTPAD langsung menuju ke TKP, juga Pemadam Kebakaran dari Pelita Air menuju ke TKP.

Personel Kesehatan PTPAD an. Letda Ckm Anwar, Praka Suprio dan PNS Jarwo dengan sigap menolong pilot yang terbakar dengan cara merobek dan menggunting pakaian yang masih terbakar dan menempel pada tubuh korban yang juga hampir keseluruhannya ikut terbakar, hingga telapak tangan Tim Kesehatan PTPAD turut juga melepuh.

Telah mendapat pertolongan pertama korban dibawa oleh Tim Kesehatan PTPAD dengan Ambulance ke RS. Bhineka yang tidak jauh dari lapangan terbang Pondok Cabe guna mendapatkan pertolongan lebih lanjut.

Kondisi korban masih sadar dan bisa menjawab beberapa pertanyaan dari Letda Ckm Anwar saat dalam Ambulance menuju RS. Bhineka.

Setelah sampai di RS. Bhineka langsung mendapatkan pertolongan dan perawatan, namun karena kondisi luka bakar (Burn Injury) derajat 4 (luka bakar lebih dari 90%) RS. Bhineka tidak bisa menangani dan korban dibawa kembali ke Pondok Cabe untuk di evakuasi ke RSPAD Gatot Subroto dengan menggunakan Helly Bolco, Scuadron-21 Sena atas persetuan dari komandan Scuadron-21 dan telah mendapat perijinannya dari Angkatan Darat.