·

Ketahanan Pangan ala Kopassus

Ditengah pandemi covid 19 yang sudah berlangsung sejak awal Maret 2020 yang lalu, Danjen Kopassus Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr. (Han) menginisiasi untuk memanfaatkan setiap jengkal tanah yang ada di lingkungan satuan dimanfaatkan dalam rangka mendukung ketahanan pangan.

Atas dasar itu Grup 3 Kopassus selanjutnya membuat model ketahanan pangan dengan membuat kolam ikan yang dikombinasikan dengan tanaman sayur sayuran seperti kangkung, bayam, edamame dan lain-lain di sekitar barak dan di perumahan

Selain itu juga di sepanjang joging track sektor Grup 3 Kopassus yang telah dibagi menjadi sektor masing batalyon yaitu Yon 31, Yon 32 dan Yon 33 juga dimanfaatkan dengan menanam berbagai tanaman sayuran dan buah-buahan seperti pepaya.

Sementara itu untuk di perumahan dilakukan dengan model hidroponik untuk menanam sayuran jenis kangkung, bayam dan sawi. Beberapa tanaman sayuran tersebut bahkan sudah mulai memberikan hasil dan dipanen beberapa waktu yang lalu.